// //]]> Panduan Memilih Bibit Bunga Hias Yang Kualitasnya Bagus - Budidaya Tanaman Panduan Memilih Bibit Bunga Hias Yang Kualitasnya Bagus - Budidaya Tanaman

Panduan Memilih Bibit Bunga Hias Yang Kualitasnya Bagus

bibit-bunga-hias

Kunci utama pertumbuhan tanaman hias yang baik terletak pada bibit. Pemilihan bibit bunga hias yang sembarangan akan membuat budidaya Anda terkendala. Bila tidak mengimbanginya dengan perawatan intens, tanaman akan sulit tumbuh dan mati.

Faktanya, banyak sekali penjual bibit bunga yang bisa Anda jumpai. Masing-masing mengklaim jika bibit yang dijual adalah yang terbaik. Kualitasnya terjaga dan punya peluang untuk hidup subur setelah dipindahkan ke media tanam.

Beberapa penjual ada yang memang memiliki bibit terbaik. Tapi jangan lupa bahwa ada juga yang tidak memilikinya. Artinya, apa yang dikatakannya hanya sebatas klaim yang bisa merugikan Anda kedepannya.

Sebagai langkah antisipasi, kami akan bagikan bagaimana caranya memilih bibit bunga hias yang unggul. Panduan ini kami bedakan sesuai dengan permasalahan yang biasanya muncul. Jadi, usahakan untuk memahaminya agar Anda tidak keliru memutuskan.

Cara Memilih Bibit Bunga Yang Tepat Untuk Penghobies Baru


Cara ini hanya diperuntukkan bagi Anda yang baru tergerak untuk menanam tanaman hias. Cara ini lebih pas diterapkan ketimbang harus memaksakan diri. Karena peluang melihat tanaman bunga subur akan sangat besar.

Tapi jika Anda sudah cukup mahir dan lama berkutat dengan dunia penanaman, skip saja ke bawah. Tepatnya masuk pada bagian cara memilih bibit bunga dari indukan dewasa.

Kembali pada cara memilih bibit bunga hias bagi Anda yang baru tertarik menanam. Salah satu hal yang harus dipertimbangkan adalah kesesuaian tanaman bunga dengan tempat tinggal Anda. Misalnya apakah Anda tinggal di dataran rendah atau dataran tinggi.

Ketika Anda tinggal di dataran rendah yang memiliki cuaca terik/panas cukup panjang, Anda harusnya memilih jenis bunga yang memang mampu bertahan di cuaca tersebut. Anda bisa menengoknya pada pembahasan jenis tanaman hias yang mampu beradaptasi baik dengan cuaca panas.

Temukan secara pasti apa saja tanaman yang memang cocok dengan cuaca. Jangan memaksa terlebih dahulu jika belum memahami cara budidaya yang tepat. Tetapi bila Anda sudah memahami cara budidayanya, Anda boleh mencobanya.

Selain memperhatikan keseusian tanaman dengan cuaca, Anda juga perlu memperhatikan benih bunganya. Jika baru pertama kali membibitkan, pilihlah benih yang ukurannya sedang ataupun yang besar. Kenapa? Karena peluang untuk hidupnya juga lebih besar.

Benih seperti itu hanya cukup dengan teknik penyemaian sederhana sudah mampu tumbuh. Berbeda jika menggunakan benih yang terlalu kecil. Anda butuh teknik lebih rumit untuk mendukung benih segera tumbuh perkecambahannya.

Lalu, bagaimana jika bibit bunga hias yang diinginkan sudah tumbuh seperti diperjualbelikan di toko online/konvensional? Cara memilihnya adalah dengan memperhatikan penampilan bibit itu sendiri.

Bibit yang baik harusnya tumbuh seragam. Artinya, keseluruhan bibit yang dijual setidaknya memiliki ukuran dan tinggi yang sama. Hal ini menandakan jika bibit tersebut memang akan dengan mudah hidup ketika dipindahkan ke media tanam lainnya.

Yang tak kalah penting, kondisinya masih sangat segar. Ini menjadi bukti bahwa bibitnya terus mendapatkan perawatan dari penjualnya. Bahkan, tidak ditemukan adanya hama yang menyerang semisal tidak adanya kerusakan pada batang ataupun daunnya.

Intinya, lihatlah penampilan bibit tersebut. Kemudian sesuaikan dengan lingkungan Anda. Dengan begitu, Anda akan sukses melakukan penanaman tanaman hias.

Cara Memilih Bibit Dari Tanaman Dewasa


Bagi beberapa orang mungkin tidak sabar untuk menunggu pertumbuhan tanaman. Lantas, seseorang memutuskan untuk membeli bunga/tanaman hias yang telah dewasa. Ini juga baik, tapi harus memperhatikan beberapa hal.

Perlu diingat bahwa pemilihan bibit seperti ini harus jeli. Jika tidak jeli, Anda akan kecewa lantaran bunga hias yang dibeli mahal tidak sesuai harapan.

Mau tidak mau, Anda perlu memahami kriteria bibit yang baik dari tanaman dewasa. Kriterianya adalah kondisinya sehat dan segar. Kalau ada, bunganya terlihat bagus dan bebas dari kerusakan.

Tidak hanya itu saja, bunga tersebut sudah memiliki anakan yang cukup banyak. Cara termudah adalah dengan menanyakan tentang catatan mengenai bibit bunga tersebut.

Biasanya bunga unggul akan dicatat oleh pembudidaya. Ketika dijual, catatan ini dijadikan sertifikat untuk menjelaskan keunggulan dari bunga/tanaman hias tersebut.

Kesimpulannya, pilihlah bibit yang kondisi kesehatannya masih baik dengan tanda bunga atau tanamannya hijau dan segar. Kemudian pilih jenis tanaman yang sesuai dengan ciri hidupnya (lokasi suburnya tanaman). Dengan menerapkannya, Anda berarti telah sukses mendapatkan bibit bunga hias yang terbaik.

0 Response to "Panduan Memilih Bibit Bunga Hias Yang Kualitasnya Bagus"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel