// //]]> Jenis Jahe Termahal Pendulang Rupiah bagi Petani - Budidaya Tanaman Jenis Jahe Termahal Pendulang Rupiah bagi Petani - Budidaya Tanaman

Jenis Jahe Termahal Pendulang Rupiah bagi Petani

jenis jahe termahal


Menanam jenis jahe termahal bisa menjadi solusi terbaik bagi petani. Kegiatan ini dapat mendulang rupiah yang lebih menjanjikan.

Kenyataannya, pemintaan pasar terkait jahe cukup tinggi. Hampir setiap hari, jahe terus dimanfaatkan oleh masyarakat.

Uniknya, persediaan jahe di lapangan terbilang masih belum cukup. Dengan kata lain, peluang menghasilkan keuntungan jauh lebih besar.

Jenis Jahe Paling Mahal


Faktanya, jenis jahe di Indonesia cukup banyak. Sebagian petani pun sudah melakukan penanaman.

Dari sekian banyak jenisnya, jahe merah merupakan varietas terbaik. Jenis ini memiliki nilai jual yang lebih mahal dibandingkan pesaingnya.

Mahalnya nilai jual jahe merah dilatarbelakangi oleh pemanfaatannya. Kebanyakan, jahe ini diperuntukkan untuk bahan pengobatan.

Buktinya, sebagian besar pabrik jamu atau obat lebih memprioritaskan jenis ini. Contohnya, mengekstrak jahe menjadi semacam jamu atau hidangan untuk pengobatan.

Pemilihan jahe ini tidak lepas dari kandungan nutrisinya. Jahe merah dikenal menyimpan minyak asiri paling tinggi.

Tingginya kandungan ini tercermin dari rasanya yang lebih pedas. Kandungan inilah yang bermanfaat bagi pengobatan.

Contohnya ialah menangani masalah lambung. Masalah seperti mual, kembung hingga peradangan pada organ tersebut bisa dituntaskan. Dengan catatan, konsumsi jahe ini dalam dosis yang tepat.

Karakteristik Jahe Merah


Jenis jahe termahal ini termasuk tanaman musiman. Petani membutuhkan waktu cukup lama untuk memanennya.

Ciri khasnya, rimpang jahe merah ini berukuran lebih kecil. Warna kulitnya memerah. Tentunya, ini cukup mudah untuk dikenali oleh petani.

Kemudian, serat yang muncul pada rimpang jahe cukup besar dan kasar.

Normalnya, tanaman jahe ini membutuhkan pemeliharaan yang intensif. Perawatannya pun membutuhkan waktu lebih lama.

Umur panen jahe merah ini berkisar 10-12 bulan. Tentu saja, ini menyesuaikan dengan kebutuhan.

Maksudnya, jika tujuan penanamannya untuk komersil, baiknya jahe ini dipanen pada usia tersebut.

Meskipun begitu, Anda pun bisa mendiamkannya hingga beberapa bulan ke depan. Tujuannya supaya rimpang yang dihasilkan lebih banyak. Bahkan, lebih berisi sehingga hasil panennya melimpah.

Harga Jahe Merah


Bicara mengenai harga dari jahe merah ini, Anda bisa tersenyum lebar. Harganya cukup mahal. Bahkan, bisa berlipat ganda jika dibandingkan dengan jenis jahe lainnya.

Pada tahun ini, harga jualnya di kisaran Rp17.000 – Rp35.000 per kilo gram. Itu merupakan harga terendah.

Alasannya, harga ini bisa melambung tinggi di hari khusus. Diketahui bahwa jahe merah pernah menembus angka ratusan ribu rupiah per kilo gram.

Hal ini tidak lepas dari kebutuhan jahe yang terus meningkat. Apalagi, jahe ini termasuk bahan alami yang dinilai paling recommended untuk mengatasi gangguan Kesehatan.

Akhirnya, jika Anda menginginkan keuntungan dari penanaman jahe, memilih jahe merah adalah pilihan yang tepat. Pasalnya, ini merupakan jenis jahe termahal yang ketersediaannya masih minim meskipun permintaannya cukup tinggi.

0 Response to "Jenis Jahe Termahal Pendulang Rupiah bagi Petani"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel