Teknik Budidaya Tanaman Sawi Yang Hasil Panennya Melimpah
Friday, January 26, 2018
Add Comment
Teknik budidaya tanaman sawi tidaklah sesulit yang dibayangkan. Asalkan petani punya kemauan, keberhasilan bukanlah hal yang yang sulit untuk dicapai. Pasalnya, sawi atau caisim ini mudah dibudidayakan, misalnya ditanam dalam polybag, pot ataupun media tanam lainnya.
Keberhasilan budidaya ini biasanya terletak pada teknik yang diterapkan oleh petani. Bahkan, hasil melimpah menjadi pencapaian yang diusahakan oleh petani itu sendiri.
Nah, teknik budidaya seperti apa yang biasanya menghasilkan panen sawi lebih besar? Mari simak ulasannya beserta cara menerapakannya di bawah!
Teknik Membudidayakan Sawi Dengan Hasil Lebih Besar
Banyak sekali teknis budidaya tanaman sawi yang bisa diaplikasikan oleh para petani. Petani bebas menentukan teknik yang ada. Namun begitu, ada beberapa teknik yang mana bisa menghasilkan panen lebih melimpah dibandingkan teknik lainnya.
Teknik tersebut adalah teknik vertikular. Yakni menanam sawi di polybag. Teknik ini bisa memberikan keuntungan berlipat meskipun sejatinya hanya memanfaatkan lahan yang sempit.
Alasannya sangatlah sederhana. Tanaman yang berada di polybag bisa diatur penempatannya. Misalnya ditempatkan di atas sebuah rak panjang yang tersusun dengan rapi. Penyusunan rak inilah yang menjadi ukuran melimpah tidaknya panen sawi tersebut.
Jika dilihat, cara menanam sawi di polybag ini sangatlah bagus. Umumnya, lahan kecil bisa diperluas dengan cara tersebut. Dan yang terpenting, tanaman tetap bisa tumbuh subur dan hasilnya lebih besar.
Bagi Anda yang memang memiliki keterbatasan lahan, penerapan teknik penanaman sawi di dalam polybag bisa menjadi solusinya. Bahkan teknik ini lebih menguntungkan dalam kisaran biaya pengeluaran.
Betapa tidak, Anda hanya perlu beberapa buah polybag saja dan rak yang bisa dibuat sendiri. Sementara jika Anda memanfaatkan lahan bebas, jika tidak memiliki solusinya adalah dengan menyewa. Dan sewa lahan akan sangat besar biayanya sehingga petani perlu hitung-hitungan biaya pengeluaran dan pemasukan.
Intinya, hitungannya lebih jlimet. Beda dengan bila menggunakan polybag. Minimal, Anda hanya perlu menghitung biaya pembelian benih, polybag dan rak itu sendiri.
Cara Melakukan Penanaman Sawi Di Polybag
Dengan murahnya lahan untuk tanam sawi, tentu penanaman sawi di dalam polybag sangatlah bagus untuk dipilih. Apalagi penanaman ini bisa dilakukan di sekitar rumah.
Untuk membudidayakan sawi di polybag, caranya tidak begitu beda dengan cara menanam sawi di rumah atau di lahan bebas. Yang pertama, siapkan tanah semai dan tanah yang akan digunakan untuk media tanam dalam polybag.
Setelah tanah diolah, langkah keduanya adalah dengan menyemaikan benih. Untuk proses penyemaian, Anda bisa melirik caranya di cara menyemaikan sawi ini. Sementara untuk proses tanamnya, Anda tentunya sudah bisa menerapkannya dengan mudah.
Nah, untuk penanamannya sendiri, Anda bisa memindahkan bibit yang sudah disemaikan sebelumnya. Pilih bibit yang baik dan sehat. Pindahkan bibit ke dalam tanah polybag.
Untuk setiap polybag, Anda bisa menempatkan 3 bibit ke dalamnya. Baru setelah dipindahkan, penyiraman untuk pertama kalinya harus dilakukan.
Jika sudah dipindahkan dan ditempatkan di rak secara urut dan tersusun rapi, pastikan untuk melakukan penyiraman di tiap harinya. Usahakan tanaman sawi ini tidak kesulitan untuk mendapatkan air dan nutrisi.
Dengan penyiraman yang teratur, dalam beberapa minggu Anda akan siap untuk memanennya. Kini tinggal bagaimana cara Anda melakukan pemanenan dan pemasaran.
Kesimpulannya, teknik budidaya tanaman sawi yang paling menguntungkan adalah teknik penanaman di polybag, dengan catatan petani bisa memaksimalkan dan mengusahakan tanah yang lebih subur.
0 Response to "Teknik Budidaya Tanaman Sawi Yang Hasil Panennya Melimpah"
Post a Comment