Segudang Manfaat Bunga Mawar Yang Wajib Anda Ketahui
Thursday, November 15, 2018
Add Comment
Mawar populer di kalangan masyarakat lantaran bentuk dan warnanya yang sangat cantik. Selain itu, manfaat bunga mawar juga sangat banyak. Alhasil, banyak orang yang tertarik untuk mengambil manfaat darinya.
Salah satunya adalah sebagai hiasan rumah. Baik itu sebagai bunga potong, atau sebagai tanaman penghias pekarangan rumah. Kesemuanya bisa diusahakan oleh pemilik rumah.
Tampilannya sangat memikat. Membuatnya sebagai salah satu andalan untuk bagi kaum lelaki. Khususnya untuk menyenangkan pujaan hati.
Kebanyakan, pemanfaatan bunga sebagai hadiah ini diberikan di hari spesial. Contohnya hari valentine, atau hari-hari anniversary.
Bunga mawar ini dulunya berasal dari China, Timur Tengah dan Eropa Timur. Tapi saat ini, bunga ini bisa dijumpai di negara manapun. Ini tidak lepas dari penyebaran bunga yang dibawa oleh orang masa lampau.
Perlu dipahami bahwa bunga ini termasuk tanaman yang tumbuh subur di cuaca sejuk. Hanya saja penyilangan membuat tanaman ini cocok ditanam di kawasan beriklim tropis.
Sejauh ini, bunga mawar memiliki banyak manfaat. Apa saja kegunaan bunga mawar tersebut? Mari simak kegunaannya di bawah ini.
Manfaat Mawar Untuk Kesehatan
Cukup banyak manfaat yang didapatkan dari bunga mawar ini. Terutama yang berhubungan dengan kesehatan.
Diantara manfaatnya adalah sebagai media penyembuh batuk kering, menangani bengkak, menangani haid yang tidak teratur, mengurangi stress dan mengurangi sakit kepala. Manfaat ini bisa didapatkan dengan cara meramunya. Namun kali ini, kami tidak mengulas bagaimana cara mempergunakannya.
Yang pasti, mawar ini bisa Anda manfaatkan sebagai bahan alami untuk menyembuhkan penyakit. Tentunya, bahan utamanya adalah bunganya sendiri.
Manfaat Mawar Untuk Kecantikan
Bagi kaum wanita, khasiat bunga mawar ini tentunya sangat diinginkan. Cukup banyak kaum wanita yang telah sadar betapa berharganya bunga mawar untuk menunjang kecantikannya.
Banyak permasalahan kecantikan yang bisa ditangani dengan pemanfaatan mawar ini. Yang jelas, ada yang telah dibuat menjadi semacam produk, ada pula yang masih manual dengan cara meramunya sendiri.
Untuk khasiat dari bunga mawar, salah satunya adalah untuk mencegah kerutan di wajah. Selain itu, mawar juga bermanfaat untuk mengatasi kulit kering dan sensitive, menyegarkan kulit, menyagarkan mata serta menyehatkan rambut.
Begitu banyaknya manfaat dari bunga mawar ini, tentunya banyak kaum hawa yang sangat ingin memanfaatkannya. Tujuannya tentu saja untuk mendukung keinginannya tampil cantik alami di tiap harinya.
Selain untuk kesehatan dan kecantikan, mawar juga sudah banyak dimanfaatkan untuk pengharum badan. Banyak parfum yang memanfaatkan bahan dasar mawar ini. Aromanya dianggap lebih harum, cocok untuk memberikan kesan semerbak bagi yang mengenakannya.
Itulah beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dari bunga mawar. Kira-kira, pernahkah Anda mengambil manfaat bunga mawar sejauh ini?
0 Response to "Segudang Manfaat Bunga Mawar Yang Wajib Anda Ketahui"
Post a Comment