// //]]> Cara Mengusir Kelelawar di Pohon Kelengkeng yang Sedang Berbuah - Budidaya Tanaman Cara Mengusir Kelelawar di Pohon Kelengkeng yang Sedang Berbuah - Budidaya Tanaman

Cara Mengusir Kelelawar di Pohon Kelengkeng yang Sedang Berbuah

cara mengusir kelelawar di pohon kelengkeng

Salah satu hama yang kerap muncul saat pohon kelengkeng berbuah adalah kelelawar. Jika kelelawarnya banyak, risiko gagal panen bisa terjadi. Untuk itulah, Anda perlu mengetahui cara mengusir kelelawar di pohon kelengkeng ini.

Secara alamiah, kelelawar akan datang ke tempat di mana makanan tersedia. Pohon kelengkeng yang sedang berbuah tentu saja menjadi tempat yang ideal. Karena, buahnya termasuk dalam sumber makanannya.

Ketika kelelawar sudah muncul, kelelawar ini akan terus datang untuk memakan buahnya. Satu persatu buah matang akan lenyap. Bahkan, tak bersisa jika jumlahnya cukup banyak.

Untuk mengamankan buah kelengkeng dari serangan kelelawar, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Mau tahu bagaimana cara mengatasinya?

Baca: Ciri-Ciri Pohon Kelengkeng Akan Berbunga Lebat

Cara Mengusir Kelelawar di Pohon Kelengkeng

Tidak perlu membunuh kelelawar, cukup usir kelelawar agar tidak mendekati pohon kelengkeng yang berbuah. Berikut ini cara mengusir kelelawar di pohon kelengkeng:

1. Pangkas Ranting dan Cabang Tak Produktif

Untuk mengawalinya, lakukan pemangkasan pada ranting dan cabang pohon kelengkeng yang tak produktif. Hal ini dilakukan supaya pohon tidak terlalu rimbun.

Sebagaimana diketahui jika kelelawar sering tinggal di tempat yang cukup rimbun dan gelap. Ketika pohonnya rimbun, kelelawar akan merasa sangat nyaman untuk menempatinya.

Semakin lama, kelelawar pun akan berdatangan. Yakni, datang untuk makan dan tinggal di tempat yang sama dalam jumlah banyak.

Untuk meminimalisirnya, pemangkasan cabang dan ranting sangat diperlukan. Setidaknya, kelelawar akan merasa tidak nyaman untuk tinggal di area tersebut.

2. Berikan Lampu Penerangan

Kelelawar termasuk hewan yang aktif di malam hari (nocturnal). Hewan ini sangat aktif dalam mencari makan di malam hari.

Kebiasaannya adalah terbang dan hinggap ke pepohonan yang sedang berbuah. Namun, hewan ini sangat sensitif dengan pancaran lampu atau cahaya.

Ketika lokasinya sangat terang, kelelawar biasanya akan menjauh. Karena, efek silaunya membuatnya kesulitan untuk menjelajahi lokasi.

Sadar akan hal tersebut, cara terbaik untuk mengusir kelelawar adalah dengan memberikan penerangan di lokasi pohon kelengkeng.

3. Usir Kelelawar dengan Aroma yang Tidak Disukainya

Menempatkan sesuatu yang beraroma tajam dan tidak disukai kelelawar juga menjadi pilihan yang menarik. Karena, aroma ini akan membuat kelelawar menjauh dari pohon kelengkeng.

Banyak sekali benda beraroma tajam yang dibenci oleh kelelawar. Di antaranya adalah rempah-rempah, terasi, ikan asing hingga belerang.

Tempatkan benda tersebut menggantung di sekitar buah kelengkeng. Dengan begitu, kelelawar tidak akan mendekati buahnya. Apalagi sampai memakannya.

4. Blongsong Buah Kelengkeng

Blongsong atau brongsong buah adalah upaya untuk membungkus buah kelengkeng yang matang dengan bungkus pelindung. Contohnya seperti plastik, anyaman dari bambu hingga pembungkus dari bawang merah (jaring pembungkus).

Jaring atau pembungkus ini digunakan untuk menyulitkan kelelawar dalam mengambil buahnya. Dengan mengaplikasikannya, buah yang sudah matang pun akan tetap bertahan di atas pohon.

Baca: Cara Merawat Pohon Kelengkeng Cangkokan Agar Tumbuh Subur dan Berbuah Lebat

5. Manfaatkan Suara Ultrasonic

Cara terakhir untuk mengusir kelelawar adalah menempatkan suara ultrasonic di sekitar lokasi. Suara ini akan mengacaukan pendengaran sehingga membuat kelelawar tidak nyaman terbang di sekitar lokasi.

itulah beberapa cara mengusir kelelawar di pohon kelengkeng yang bisa diterapkan tanpa harus membasminya. Mulai dengan membuat lokasinya tidak nyaman untuk ditinggali hingga tempatkan beberapa benda yang membuat kelelawar tidak mau mendekat.

0 Response to "Cara Mengusir Kelelawar di Pohon Kelengkeng yang Sedang Berbuah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel